Rekomendasi Oleh-Oleh Haji dan Umroh Kekinian

oleh oleh haji dan umroh

Oleh-Oleh Haji dan Umroh – Ibadah umroh membawa keberkahan, bukan hanya untuk orang yang melakukannya saja tetapi keluarga, saudara, teman dan tetangga pun mendapat keberkahannya. Orang-orang tersayang biasanya mendapatkan oleh-oleh dari orang yang melakukan ibadah umroh.

Oleh-oleh umroh pun dapat di beli di Indonesia seperti tanah abang, toko online atau jika anda ingin membeli di tanah suci anda dapat beli di tempat oleh-oleh umroh di mekkah dan madinah. Mereka menawarkan berbagai macam oleh-oleh mulai dari satuan sampai dengan yang berbentuk paket dan sudah terbungkus cantik seperti souvenir.

Oleh-Oleh Umroh Kekinian

oleh-oleh di mekkah

Nah, untuk anda yang ingin beda dalam membeli souvenir umroh atau oleh-oleh umroh kali ini penulis akan memberikan rekomendasi oleh-oleh umroh kekinian. Yuk simak rekomendasi berikut!

Produk Zam-Zam

Seperti yang kita tau bahwa zam-zam adalah air yang terkenal akan manfaatnya, akhir-akhir ini banyak masyarakat khususnya mekkah membuat olahan dari air zam-zam tersebut seperti seperti sabun, minyak wangi, atau lotion, juga dapat menjadi pilihan. Jadi bukan hanya oleh-oleh air zam-zam tetapi kandungan dari air zam-zam pun dapat menjadi produk yang bermanfaat.

Baca Juga: 20 Tempat Wisata Dubai + Dekat Bandara

Olahan Kurma

Buah kurma juga terkenal dan menjadi oleh-oleh wajib untuk jama’ah Indonesia khususnya tetapi jika anda ingin mencoba sesuatu yang berbeda, anda dapat membeli olahan buah kurma seperti permen, manisan, minuman dan olahan lainnya.

Parfum Arab

Parfum dengan aroma khas Mekkah dapat menjadi oleh-oleh yang populer. Biasanya terbuat dari minyak wangi atau bahan alami dengan aroma yang harum dan menyegarkan. Kini parfum dari Mekkah khususnya mempunyai banyak variasi dan lebih harum.

Tasbih

Tasbih adalah alat untuk berdzikir atau meditasi. Tasbih dari Mekkah mempunyai banyak variasi bahan dasarnya seperti ada yang terbuat dari bbiji zaitun, batu zam-zam dan lain-lain. cocok sekali untuk dijakikan sebagai oleh-oleh ibadah umroh atau haji anda.

Lukisan Masjidil Haram atau Masjid Nabawi

Oleh-oleh yang satu ini memang lumayan sulit untuk di bawa tetapi mempunyai kenangan tersendiri nantinya sebab lukisan Masjidil Haram atau Masjid Nabawi yang di buat di Tanah Suci kebanyakan memiliki seni yang tinggi. Pastinya hal tersebut akan berkesan untuk anda.

Souvenir Masjidil Haram dan Masjid Nabawi

Anda dapat membawa pulang souvenir atau pernak-pernik seperti gantungan kunci, magnet kulkas dan lain-lain. Souvenir ini lebih mudah untuk dibawa kedalam koper anda dan serta tidak membutuhkan ruang yang luas.

Pakaian Arab

Pakaian tradisional Arab, seperti jubah atau kemeja Arab, dapat menjadi oleh-oleh yang menarik. Anda dapat memilih dari berbagai model dan desain yang tersedia di Mekah atau Madinah.

Al-Quran

Menghadiahkan Al-Quran sebagai oleh-oleh adalah pilihan yang sangat bermakna. Anda dapat memilih Al-Quran yang dilapisi dengan kulit, memiliki desain khusus, atau berukuran kecil agar mudah dibawa pulang.

Oleh-Oleh Umroh Untuk Wanita

oleh-oleh di madinah

Abaya

Abaya umumnya dirancang untuk memberikan privasi dan pemisahan antara tubuh wanita dengan dunia luar. Abaya dapat datar dan sederhana, atau dihiasi dengan bordir, renda, atau hiasan lainnya. Beberapa abaya memiliki tudung terpisah yang sering disebut “shayla” atau “hijab” yang digunakan untuk menutupi kepala dan rambut. 

Henna Arab

Henna atau Mehndi adalah semacam pewarna alami yang digunakan untuk menghias tangan atau kaki dalam tradisi Islam. Henna dalam bentuk pasta atau kit henna adalah pilihan yang populer sebagai oleh-oleh umroh.

Sebagai catatan, beli lah oleh-oleh sesuai perhitungan anda dan catatlah dari semua list oleh-oleh umroh diatas sebelum membelinya agar anda tidak melupakan yang ingin anda beli nantinya. Semoga artikel ini bermanfaat!